<


DPC HPI SLEMAN

DPC HPI SLEMAN

info@dpchpi-sleman.org | +62 274-450-981 / +62 817 - 0339 - 0535 | Gadingkulon RT4, RW 20. Donokerto. Turi. Sleman. 55551



BELAJAR ALA MILENIAL

Suasana diskusi peserta pembahasan Forum International Pramuwisata berbahasa Inggris

BELAJAR ALA MILENIAL

DPC HPI Sleman, 26 Juni 2020

Di masa pandemi wabah covid-19 ini banyak masyarakat yang merasakan dampaknya, dalam segala sendi kehidupan secara umum, dan perekonomian khususnya, baik dari level akar rumput sampai dengan pejabat eselon dan pengusaha/konglomerat sekalipun. Tak terkecuali pukulan berat pun telak menghantam dunia pariwisata yang merupakan pemasok devisa negara terbesar kedua setelah migas, beserta orang-orang yang bekerja di dalamnya.

Bagaimana tidak, dengan adanya wabah ini, seluruh dunia sibuk lockdown dan karantina di negara masing-masing untuk mengatasi mewabahnya virus tersebut, dan gerakan ”stay at home’ mengakibatkan orang tidak lagi bisa bepergian dari satu tempat ke tempat lain. Hal inilah yang membuat dunia pariwisata terjun bebas ke titik paling bawah dalam kurun waktu kurang dari satu semester, dampak yang sangat dirasakan terutama bagi Provinsi DIY yang merupakan destinasi ke-2 paling diminati wisatawan setelah Bali.

Namun sebagai insan pariwisata, para tour guide (pramuwisata) tetap dituntut kreatif dalam rangka bertahan menghadapi isu covid-19 yang notabene tidak diketahui secara pasti kapan berakhirnya, sekaligus untuk tetap berkarya dalam menjaga eksistensi nya sebagai ujung tombak pariwisata.

Berangkat dari keprihatinan ini, English Club yg merupakan wadah bagi pramuwisata berbahasa Inggris dalam Himpunan Pramuwisata Indonesia wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan sdr.Koko sebagai ketua-nya memprakarsai diadakannya pertemuan anggota pada Rabu/24 Juni 2020, pukul 16.00 - 17.30 WIB bertempat di Kedai Denwir, Pilahan, Kotagede, Yogyakarta. Dalam pertemuan yg setidaknya telah dihadiri 20 orang anggotanya tersebut, membahas rencana tentang penyelenggaraan Forum Internasional Pramuwisata Berbahasa Inggris melalui media online yang telah umum digunakan di masa pandemi ini.

Forum ini adalah hasil dari inisiasi sdr.Adi Susanto (Andi Volcano) sebagai pramuwisata minat khusus ke-gunung api-an dari Yogyakarta. Tujuannya adalah untuk menghadirkan para pramuwisata secara internasional, supaya saling mengenal dan memberikan semangat antar rekan se-profesi, juga untuk lebih mempopulerkan Virtual Tour yg kini mulai menjadi trend pilihan berwisata masyarakat dunia, kepada para pramuwisata itu sendiri.

Dengan dimoderatori oleh sdr Ridwan Antariksa sbg wakil ketua EC dan sdr.Andi Volcano sbg pembicara guna menyampaikan rencana program yg akan dijalankan, yg kemudian diharapkan acara ini dapat sebagai pemantik penggalian potensi bagi para pramuwisata untuk tetap dapat berkreasi dan berkarya, sehingga insan pariwisata menjadi pelaku aktif dan menghasilkan, tidak lagi pasif dan hanya menjadi penonton.

Oleh karenanya, acara ini juga mewacanakan tentang diadakannya pengenalan, pelatihan dan kolaborasi pembuatan Virtual Tour bagi anggotanya yang tertarik untuk belajar lebih dalam, sebagai lanjutan forum tersebut di atas.

Semoga acara ini akan berjalan lancar dan juga bermanfaat bagi para pramuwisata di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta tercinta ini, dan dapat memotivasi rekan-rekan yang lain di seluruh Indonesia dalam rangka perjuangan kita melawan dan bertahan pandemic covid-19.

 

 

Salam HPI Jaya

Oki Mukti

(Anggota DPC HPI Sleman)

Copyright © DPC HPI SLEMAN 2015 All right reserved


Warning: Undefined variable $ub in /home/u1574972/public_html/functionstatistik.php on line 99