Pelatihan Peningkatan Kompentensi Pemandu Wissata oleh KEMENPAREKRAF
Salam HPI Sleman Tetap Semangat....
Menyikapi Era New Normal atau tatanan baru dalam berwisata atau adaptasi tatanan baru berwisata dimasa transisi ini, Kemenparekraf dan Instansi lembaga terkait lain menyelenggarakan Pelatihan Sumber Daya Manusia dibidang Pemandu Wisata dan Homestay. Bertempat di Hotel Grand Mercure Jln Adisucipto Jogjakarta tanggal 26,27,28 dan 29 Juli 2020. Hari Minggu 26 Juli para peserta diwajibkan untuk rapid test di Siloam Hospital untuk memastikan bahwa mereka bebas dari virus covid19. Sehubungan dengan quota yang terbatas maka DPC HPI Sleman diwakili oleh sejumlah pengurus, Iqbal, Hartana, Agus, Erwin, Ariswanti, dan Arum. Quota seluruhnya sebetulnya tersedia 50 participants. Namun terbagi untuk 5 DPC HPI dan Pengelola Homestay, Desa wisata serta Kampung wisata.
Duo Narasumber dari pusat yaitu Christian Helmy Rumayar dan Lia Afriza silih berganti mengisi materi pelatihan dalam 3 hari full dari jam 8 pagi sampai jam 21.00 wib. Materi yang dikemas secara dialogis terasa sangat menarik untuk dinikmati. Inti materi dalam menyambut new normal adalah CSHE, Clean, Safety, Healthy and Environment. Sehingga lebih fokus pada SOP untuk Protokol Kesehatan, baik untuk Pemanduwisata maupun Wisatawan yang hendak dihandle. Dan untuk ice breaking setiap hari ada simulasi maupun game yang membangkitkan semangat.
SOP kepemanduan diantara cek suhu, pemakaian masker, hand sanitizer, tempat duduk tamu yang diatur sesuai dengan protokol covid19 yaitu jaga jarak dan tetap duduk di kursi yang sama tidak berpindah pindah. Serta untuk environment, wisatawan tidak diberikan minuman kemasan plastik, namun mereka bawa tumbler sendiri yang bisa direfill di dalam bus. Dan juga setiap bus harus dilengkapi dengan fasilitas emergency tools.
Semoga dengan penerapan protokol kesehatan di era new normal ini pariwisata segera bangkit kembali dari keterpurukan yang panjang.
Salam HPI Jaya