Persiapan Muscab

Panpel muscab 4 DPC HPI Sleman
Salam Pramuwisata
Diiringi hujan lumayan deras tidak mengendorkan semangat anggota DPC HPI Sleman untuk membentuk Panitiya Pelaksana Musyawarah Cabang yang akan dilaksanakan medio Januari 2025. Sabtu 14 Desember 2025 bertempat di kedai Kopi Sejiwa Sleman, panpel berhasil dibentuk dengan ketua Cory Aritona dan waka Erwin Nugraha.
Hari itu juga ditentukan tanggal pelaksanaan berikut RAB serta venue muscab HPI Sleman. Tempat muscab disepakati dilaksanakan di Omah Oblong Jambon dan pelaksanaan tanggal 7 Januari 2025.
Tema yang diusung muscap kali ini adalah Menuju Pramuwisata yang Profesional dan Kompeten. Semoga dilancarkan segala usaha dan dimudahkan realisasinya.
Salam HPI jaya
Admin